UNIVERSITAS LANGLANGBUANA BANDUNG PERCAYAKAN PEMBINAAN SOFTSKILL MAHASISWA PADA UNY

1
min read
A- A+
read

Universitas Langlangbuana Bandung mempercayakan pembinaan softskill mahasiswanya pada UNY. Kegiatan ini diikuti oleh 87 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) angkatan 2017 dari tiga program studi yaitu PGSD, Pendidikan Ekonomi dan Pendidikan Matematika. Dekan FKIP Universitas Langlangbuana Bandung Euis Pramiarsih mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari program kegiatan lapangan sebagai salah satu pendamping ijazah. “Pembinaan softskill ini sangat penting karena merupakan kesempatan untuk menimba ilmu yang belum didapatkan di Bandung” kata Euis Pramiarsih. Harapannya selain pembinaan softskill bagi mahasiswa, para dosen pendamping juga dapat berbagi ilmu dengan para dosen UNY.

Pembinaan softskill dilaksanakan di Rektorat UNY pada Senin (10/2). Kegiatan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Anik Ghufron yang dalam sambutannya mengucapkan terimakasih pada FKIP Universitas Langlangbuana Bandung yang telah memilih UNY untuk berbagi pengetahuan tentang pembinaan softskill mahasiswa. “Semoga apa yang disampaikan bisa menambah wawasan bagi mahasiswa” kata Anik Ghufron. Selain itu UNY juga dapat menambah wawasan best practices dari Universitas Langlangbuana karena tiap institusi memiliki kelebihan masing-masing. Anik Ghufron juga berharap agar dengan kerjasama ini ada peningkatan dalam hal pembinaan softskill mahasiswa agar mahasiswa dapat berkembang dalam semua aspek baik akademik maupun non akademik.

Salah satu peserta Riana Asiqah dari prodi pendidikan matematika mengatakan bahwa pembinaan softskill ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa karena dapat menambah wawasan dan lebih tahu tentang kehidupan sebagai mahasiswa. Pemateri dalam kegiatan ini selain Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni juga Kepala Biro AKK Setyo Budi Takarina, Nurtanio Agus Purwanto, Aris Fajar Pambudi, Nirmala Adhi Yoga Pambayun, Arwan Nur Ramadhan serta Muhammad Izzudin Mahali yang merupakan staf dan tim ahli Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni. (Dedy)