7-MINUTE PRESENTATION FOR THESIS COMPETITION

7-MINUTE PRESENTATION FOR THESIS COMPETITION

KMP UNY menggelar Kegiatan 7-Minute Presentation for Thesis Competition yang merupakan inisiasi dari Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta untuk memberikan suatu wadah kegiatan akademik untuk dapat mengembangkan kemampuan menulis karya ilmiah dan dilanjutkan dengan mempresentasikan hasil karyanya di depan publik yang didedikasikan untuk mahasiswa program magister dan doktoral Universitas Negeri Yogyakarta.

UNY SELENGGARAKAN UJIAN DINAS TINGKAT I

UNY SELENGGARAKAN UJIAN DINAS TINGKAT I

UNY menyelenggarakan Ujian Dinas Tingkat I untuk meningkatkan karir bagi pegawai negeri sipil, Senin (22/4) di Rektorat. Menurut Kepala Bagian Kepegawaian UNY Joko Purwoko, ujian dinas ini diperuntukkan bagi PNS lulusan SMA sederajat golongan II/d yang akan naik pangkat ke golongan III/a. “Selain itu juga ada penyesuaian ijazah bagi PNS golongan II/d yang memiliki ijazah S1” kata Joko.

JALAN SEHAT KAMPUS WATES

JALAN SEHAT KAMPUS WATES

Sebanyak 1.612 peserta yang terdiri dari masyarakat, civitas akademika UNY kampus wates dan instansi pemerintahan mengikuti kegiatan Sepeda dan jalan sehat pada hari Minggu (21/4) bertempat di halaman Gedung Layanan Akademik (GLA) kampus UNY Wates. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka peringatan Dies natalis Universitas Negeri Yogyakarta yang ke 55.

PTBB GANDENG LSP PARIWISATA WIYATA NUSANTARA DALAM SERTIFIKASI KOMPETENSI MAHASISWA

PTBB GANDENG LSP PARIWISATA WIYATA NUSANTARA DALAM SERTIFIKASI KOMPETENSI MAHASISWA

Jurusan Pendidikan Teknik Boga dan Busama (PTBB) khusunya Program Studi Pendidikan Teknik Boga (S1) dam Teknik Boga (D3) Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) melanjutkan jalinan kerjasama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pariwisata Wiyata Nusantara yang ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Ketua Program Studi Pendidikan Teknik Boga (S1), Dr. Mutiara Nugraheni dan Ketua Program Studi Teknik Boga (D3), Prihastuti Ekawatiningsih, M.Pd. dengan Direktur LSP Pariwisata Wiyata Nusantara , Dr. Ir Henny Welsa, M.M.

PORMA TENIS MEJA UNY DI TANGGAL MERAH, BUKAN ALASAN UNTUK TIDAK TANDING

PORMA TENIS MEJA UNY DI TANGGAL MERAH, BUKAN ALASAN UNTUK TIDAK TANDING

Tepatnya hari Jumat (19/04/2019) dan bertepatan dengan peringatan hari wafatnya Isa Almasih. Serta menjadi tanggal merah, hari libur nasional. Meski hari libur, tidak menyurutkan semangat penyelenggaraan PORMA (Pekan Olah Raga Mahasiswa) Tenis Meja UNY. Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian acara Dies Natalis UNY ke-55.

PERTANDINGAN BOLA VOLI DOSEN-KARYAWAN SEMARAKKAN DIES NATALIS UNY KE-55

PERTANDINGAN BOLA VOLI DOSEN-KARYAWAN SEMARAKKAN DIES NATALIS UNY KE-55

Fakultas Ilmu Keolahragaan meraih juara 1 setelah kalahkan Fakultas Teknik  2-0  di GOR UNY pada Selasa (16/04). Diurutan ketiga diduduki oleh tim unit Rektorat yang  berhasil mengalahkan Fakultas Ilmu Pendidkan. Pertandingan bola voli untuk dosen dan karyawan antar unit serta fakultas di UNY tersebut merupakan bagaian dari rangkaian acara Dies Natalis UNY ke- 55.

TIM GARUDA UNY IKUTI SHELL ECO MARATHON DI MALAYSIA

TIM GARUDA UNY IKUTI SHELL ECO MARATHON DI MALAYSIA

Tim Garuda UNY berpamitan pada Rektor untuk mengikuti Shell Eco Marathon Asia 2019 di Sirkuit Sepang Malaysia pada 28 April hingga 4 Mei 2019. Acara ini merupakan kompetisi kendaraan irit bahan bakar yang diikuti oleh 150 tim dari berbagai negara seperti Jepang, China, Indonesia bahkan Selandia Baru. Team manager Garuda UNY Muhammad Nurdin dalam paparannya menjelaskan bahwa tahun 2019 UNY menggunakan kendaraan baru yang telah melalui serangkaian riset terutama dari sisi aerodinamisnya.

REALITY WRITING COMPETITION #6 ANGKAT TEMA PERAN GENERASI MUDA DAN PEREMPUAN

REALITY WRITING COMPETITION #6 ANGKAT TEMA PERAN GENERASI MUDA DAN PEREMPUAN

UKMF Penelitian Reality FIP Universitas Negeri Yogyakarta kembali menyelenggarakan RWrC #6 (Reality Writing Competition) pada Jumat-Minggu, 12-14 April 2019. Kompetisi tingkat nasional ini tetap dengan format yang sama dengan tahun lalu, yakni menyelenggarakan Lomba Karya Tulis Ilmiah, Lomba Cerpen, dan Seminar Nasional. Tema yang diangkat kali ini tentu berbeda, untuk tema LKTI adalah “Peran Generasi Muda dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0” dan “Peran Perempuan Masa Kini” untuk tema pada Lomba Cerpen.