TIM PKM MATEMATIKA FMIPA UNY BERI PELATIHAN GEOGEBRA GURU-GURU DI SLEMAN DAN BANTUL

Sebanyak 60 orang guru Matematika SMP dari  Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sleman dan MGMP Bantul mengikuti pelatihan Geogebra yang diselenggarakan oleh Tim Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dari Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA UNY. Tim beranggotakan Atmini Dhoruri, MS, Dwi Lestari, M.Sc., Eminugroho Ratna Sari, M.Sc. Pelatihan diberikan untuk meningkatkan keterampilan guru-guru dalam menggunakan software Geogebra yang nantinya dapat diaplikasikan dalam pembelajaran.

DR. ELIZABETH HARTNELL-YOUNG AJAK MAHASISWA BERPIKIR KRITIS UNTUK TANGKAL HOAX

Literasi baru melibatkan literasi digital, literasi informasi, multiliterasi, dan keterampilan abad 21 yang menuntut keterampilan menangkap, memproduksi dan menciptakan yang melibatkan proses digital, media informasi dan keterampilan literasi sehingga proses penilaian berbasis data. Demikian disampaikan Dr. Elizabeth Hartnell-Young dari The University of Melbourne, Australia saat menjadi pembicara tamu di Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika (29/10/2019).

WORKSHOP PENELITIAN TINDAKAN KELAS BAGI MAHASISWA PROGRAM KELANJUTAN STUDI

Sebagai wujud dari implementasi kerjasama Fakultas Ilmu Keolahragaan UNY dan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara, pada 26 Oktober 2019 kemarin, diadakan Workshop Pendidikan Kelas yang diikuti 37 peserta dari Program Kelanjutan Studi S1. Acara yang diadakan dari pagi hingga siang hari terasa sejuk di Hotel Griya Persada, Kaliurang, Yogyakarta.

LATIH TANDING PERSAHABATAN TIM TENIS LPTK: UNY, UNNES DAN UNS

FIK UNY mengadakan acara Pertandingan Persahabatan antara Tim Tenis LPTK Joglosemar, yaitu UNY, UNNES dan UNS pada Sabtu 26 Otober 2019, di Lapangan Tenis Indoor Barat FIK UNY. Turut hadir dalam acara tersebut, Dirjen SDIT Kemenristek DIKTI, Prof. dr. Ali Ghufron Mukti, Ph.D., Rektor UNNES, Prof. Dr. Fathur Rohman, M.Hum., dan Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho, M.Hum.

JURUSAN PSIKOLOGI UNY TERIMA VISITING PROFESSOR DARI UPSI MALAYSIA

Sebagai tindak lanjut dari kerja sama yang dibangun antara Jurusan Psikologi UNY dan Universitas Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia, pada Selasa (29/10/2019), pihak Jurusan Psikologi menerima Hazalizah binti Hamzah sebagai visiting professor yang akan mengajar mata kuliah Psikologi Industri dan Organisasi (PIO) di kelas-kelas psikologi selama satu minggu. Dimulai dari 29 Oktober - 2 November 2019.

ICSI 2019: INFRASTRUKTUR UNTUK PERADABAN BANGSA

Sektor infrastruktur yang merupakan salah satu program pemerintah tidak saja bertujuan untuk menumbuhkan ekonomi, tetapi juga mampu mengembangkan peradaban manusia di seluruh daerah. Infrastruktur sendiri merujuk pada seperangkat elemen struktural yang mendukung fungsi kehidupan sehari-hari, serta memberikan pengarus besar terhadap kemajuan masyarakat. Infrastruktur merupakan komponen penting dari daya saing nasional dalam meningkatkan kemajuan ekonomi dan mengurangi kemiskinan.

PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, MAHASISWA SASTRA INDONESIA BUKA PANGGUNG PUISI

Dalam rangka memeringati lahirnya sumpah pemuda, mahasiswa Sastra Indonesia mengadakan pembacaan puisi di warung kopi bjong, Nologaten pada hari senin (28/10). Selain diikuti oleh para mahasiswa dengan latar belakang daerah yang berbeda, kegiatan tersebut juga mendapat antusiasme besar dari para pengunjung malam itu.

KULIAH UMUM PROF. DR. HAIRUL ANUAR TAJUDDIN UNIVERSITY OF MALAYA

Prof. Dr. Hairul Anuar Tajuddin  dari University of Malaya memberi kuliah umum ke mahasiswa Jurusan Pendidikan Kimia FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta, Senin, 28/10/19 di FMIPA. Pada kesempatan tersebut Hairul menyampaikan materi terntang Penelitian Dalam Kimia Organik yang bertujuan memberikan wawasan bagi mahasiswa yang ingin penelitian di bidang kimia organik.