Dengan mengusung tema “Ukir Prestasi, Baktikan Diri Pada Negeri” Para Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta yang tergabung dalam Kelurahan UNY mengadakan Tasyakuran atas kelulusan awardee UNY 2019 sekaligus Sambutan Awardee baru UNY 2019. Acara dilaksanakan Gedung GLB. Lt.3 Kamis, 22 Agustus 2019.
Febrika Yogie Hermanto, S.Pd selaku lurah mengatakan bahwa kegiatan tersebut diadakan sebagai bentuk kesyukuran atas kelulusan beberapa mahasiswa penerima beasiswa LPDP tepat waktu. Juga berbarengan dengan sambutan penerima beasiswa LPDP baru yang telah diterima di Universitas Negeri Yogyakarta. “Alhamdulillah, sudah banyak lulus dan dalam proses penyelesaikan. Kita doakan semoga segera selesai tepat waktu. Selamat bergabung di UNY bagi mahasiswa baru” ujar Yogi dalam sambutannya.
Turut Hadir dalam acara tersebut mewakili Pascasarjana, Dr. Sugito, MA. Wakil Direktur I Program Pascasarjana tersebut menegaskan bahwa penerima beasiswa LPDP bisa dikatakan orang-orang lain karena tidak semua bisa diterima menjadi awardee LPDP dan bergabung di Universitas Negeri Yogyakarta.
Dr. Sugito, MA dalam sambutannya menekankan pentingnya bagi mahasiswa khususnya awardee LPDP untuk meningkatkan kualitas dan prestasi akademik. “Mahasiswa penerima beasiswa LPDP harus siap berkarya, siap berinovasi, dan siap mengabdi sebagaimana lirik mars LPDP. Jadilah inspirasi bagi teman-teman untuk berprestasi termasuk publikasi bereputasi. ”tegasnya.
Acara ditandai dengan pemotongan tumpeng untuk diberikan kepada alumni awardee UNY dan awardee baru juga disertai dengan penyimpangan selempang. “Untuk Alumni awardee LPDP, terus berkarya dan mengabdi. Bahkan kalau bisa, silakan tempuh studi lebih lanjut bahkan ke luar negeri. Negara sudah membuka kesempatan seluas-luasnya untuk anda,” tutup Alumnus The University of Iowa (1985) tersebut. (Toba Sastrawan Manik/JK)