Koki-Koki se-UNY Berlomba Memasak Nasi Goreng dan Mie Goreng

1
min read
A- A+
read

Keseruan lomba

Para jago memasak se-UNY saling berlomba untuk menampilkan rasa dan sajian yang menarik pada acara Lomba Memasak memeriahkan Dies Natalis ke-59 UNY.  Kegiatan dilaksanakan Jumat, 5/5/23 di Laboratorium Tata Boga FT UNY.  Para peserta dibagi dua kategori yaitu untuk peserta pria memasak nasi goreng, sedangkan peserta wanita memasak mie goreng. Juri lomba pada kesempatan tersebut yaitu Prof. Dr. Kokom Komariah, M.Pd., Prof. Dr. Marwanti, M.Pd., (UNY), serta Didik Priyo Dwi Kuncoro dari Hotel Grand Keysa Yogyakarta.

Acara dibuka oleh Wakil Rektor bidang Umum dan Sumber  Daya, Prof. Dr. Edi Purwanto, M.Pd., dan dihadiri oleh  para pimpinan fakultas/lembaga serta Darma Wanita Persatuan UNY. Dalam sambutannya beliau mengatakan, kalau biasanya bapak-bapak dirumah tinggal makan saja, maka sekarang mencoba untuk memasak sendiri. Walau begitu kegiatan ini kita buat untuk senang-senang saja. “Lomba memasak ini tidak mudah karena berpacu dalam rasa dan bagaimana cara menyajikannya. Memasak adalah urusan lidah. Kalau masakan bapak/ibu rasanya enak apalagi dapat juara maka itu bisa menambah kepercayaan diri jika ingin membuka warung”, tambahnya.

Pemenang  lomba memasak nasi goreng yaitu juara 1, Nur wihandono (FMIPA), juara 2, Dr. Amat komari, M. Si (FIKK), juara 3, Tri rohman wardoyo (rektorat). Sedangkan untuk lomba mie goreng yaitu juara 1, Sri nuraini direktorat pendidikan profesi dan kompetensi, juara 2, Ibu Asi tritanti (FV), dan Juara 3, Lina Ambarwati (FIPP).

Penulis: Witono

Editor: Dedy

MBKM