FBS Seminar
Tiga mahasiswa Program Studi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Bahasa dan Seni Budaya (FBSB) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) telah berhasil menjadi pemakalah dalam sebuah seminar internasional bergengsi di India. Seminar tersebut, International conference on Teaching, Education and new learning Technologies (ICTENLT), belum lama ini di Bengaluru, India.
Tugas sebagai guru atau dosen, mungkin akan dibatasi oleh waktu. Namun pengabdian, tak terbatas oleh waktu. Demikian kalimat pembuka Prof. Dr. Anwar Efendi dalam acara 70 Tahun Prof. Dr.
“Peternak” merupakan kata metaforis untuk menggambarkan para akademisi, praktisi, atau pemerhati bahasa dan sastra Indonesia, yang dengannya mereka mendapatkan manfaat, baik manfaat secara ideologis, akademis, maupun profesionalitas. Ada setidaknya enam hal yang dapat diperoleh dari menjadi seorang ‘peternak’ bahasa dan sastra.
Dalam kisah nusantara, tercatat beberpa nama perempuan yang menunjukkan eksistensi dan keberaniannya dalam menghadapi masyarakat yang palogosentris. Kunti, Sawitri, dan Pembayun adalah beberapa contoh perempuan yang mampu menaklukkkan kuasa patriarki. Sawitri, misalnya, berani menggugat kuasa para dewa. Kunti menguasai ilmu memanggil dewa. Berkat peran Pembayun, misalnya, Ki Ageng Mangir berhasil ditundukkan. Akar feminisme sudah menancap dalam sekian lama di bumi nusantara. Demikian penjelasan dari Prof. Dr. Suminto A Sayuti dalam paparannya.
Perkembangan teknologi dan informasi mengubah gaya hidup masyarakat. Perubahan gaya hidup ini membawa implikasi pada bagaimana masyarakat menjaga keseimbangan dengan diri sendiri dan lingkungan sekitarnya. Seni (termasuk sastra) dapat turut andil dalam mewarnai transformasi digital agar masyarakat dapat menikmati hidup dan kehidupan secara harmoni. Pandangan ini mengemuka dalam konferensi internasional The 5th International Conference on Literature (ICOLITE).
Himpunan Mahasiswa (HIMA) PBSI UNY menyelenggarakan seminar nasioal bertajuk “Bahasa dan Sastra dalam Perspektif Budaya Siber.” Seminar ini dilaksanakan di Digital Library UNY, Sabtu (26/10/19). Acara ini rutin diadakan dwi-tahunan dalam rangka menyemarakkan bulan bahasa yang jatuh di tiap akhir tahunnya.
English