Kegiatan

Penyuluhan Bahaya Stunting Pada Balita Dan Upaya Pencegahannya Melalui Pemberian Makanan Tambahan Berbahan Pangan Lokal

Kondisi stunting pada anak biasanya disebabkan oleh masalah asupan gizi yang dikonsumsi selama anak masih dalam kandungan hingga masa balita. Tumbuh kembang anak dipengaruhi oleh pengetahuan ibu mengenai kesehatan dan gizi sebelum dan semasa kehamilan, layanan kesehatan, akses terhadap makanan bergizi, sanitasi dan air bersih.

Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-79 di Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI yang ke-79 di halaman Rektorat, Sabtu (17/8). Rektor UNY, Prof. Sumaryanto sebagai pembina upacara mendampingi pelaksanaan upacara yang diikuti oleh seluruh civitas UNY termasuk dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan dharma wanita dengan mengenakan seragam Gagrak Mataraman khas Yogyakarta.

Upacara Adat Renungan: Refleksi Diri Dalam Rangka Memperingati Hari Ulang Tahun Pramuka Indonesia Ke-63

Pada hari Selasa, tanggal 13 Agustus tahun 2024, bertempat di Taman Makam Pahlawan Kusumanegara, telah dilaksanakan Upacara Adat Renungan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Negeri Yogyakarta dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pramuka Indonesia ke-63. Upacara ini dihadiri oleh 18 orang anggota UKM Pramuka UNY. Dipimpin oleh Pemangku Adat Putra Racana W. R. Supratman, Teguh.

Workshop Pembuatan Eco Enzyme Oleh Mahasiswa

Dalam rangka pelaksanaan program pendukung sustainabilty kampus hijau UNY melaksanakan workshop pembuatan eco enzyme pada lebih dari 20 mahasiswa jenjang S1 dan S2. Kegiatan dilaksanakan di Laboratorium Kimia FMIPA UNY dan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Soni Nopembri. Menurut Soni Nopembri workshop ini dilakukan oleh Tim UIGM UNY yang nantinya akan dituangkan di beberapa tempat agar pH air baik dan ikan semakin sehat. “Eco enzyme merupakan prebiotic yang membuat air semakin sehat” paparnya, Minggu (11/8). Eco enzyme ini juga akan dijual pada masyarakat.

Tuangkan Eco Enzyme untuk Lingkungan yang Lebih Bersih

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Prof. Soni Nopembri Bersama Wakil Rektor Bidang Riset, Kerjasama, Sistem Informasi, Inovasi dan Usaha UNY Prof. Margana melakukan aksi peduli lingkungan dengan menuangkan eco enzyme di Embung HSC UNY. Kegiatan ini merupakan bagian dari kampanye ‘UNY Hijau’ yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran civitas akademika dan masyarakat sekitar terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Kolaborasi Dosen UNY dan UB Lakukan Pendataan Terumbu Karang di Pulau Tabuhan

Keindahan bawah laut Pulau Tabuhan, sebuah pulau kecil di tengah Selat Bali, menjadi lokasi penelitian penting bagi para akademisi. Pada 5 Agustus 2024, dosen Pendidikan Biologi FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta, Rio Christy Handziko, bersama dosen Manajemen Sumber Daya Perairan Universitas Brawijaya, Samuel Diffi, berkolaborasi melakukan pendataan terumbu karang dan ikan karang. Kegiatan ini didukung oleh tim Banyuwangi Diving School (BDS) yang menyediakan fasilitas penyelaman serta kapal riset.

Mahasiswa UNY Persembahkan Tari Kreasi Tradisional Indonesia Pada International Conference of Sports and Exercise Science Studies 2.0 (ICSESS) 2024 di Universiti Malaya

Sebanyak 17 mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berhasil memukau penonton dalam acara International Conference of Sports and Exercise Science Studies 2.0 (ICSESS) 2024 yang diselenggarakan di Universiti Malaya, Malaysia. Mereka mempersembahkan tari kreasi tradisional Indonesia sebagai bagian dari sesi pembukaan konferensi yang berlangsung belum lama ini. ICSESS 2.0 adalah konferensi internasional yang dihadiri oleh akademisi, peneliti, dan praktisi dari berbagai negara untuk berbagi pengetahuan dan penelitian terbaru di bidang ilmu olahraga dan kesehatan.